Musrenbang RPJMD Tanah Bumbu 2025-2045 - Eksplosif

  • Eksplosif

    Media Digital

    Eksplosif™

    Jumat, 26 April 2024

    Musrenbang RPJMD Tanah Bumbu 2025-2045

    Tanah Bumbu,
    Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJMD) Kabupaten Tanah Bumbu 2025-2045, dilaksanakan di Gedung 7 Pebruari Pagatan Kecamatan Kusan Hilir, belum lama ini. 

    Musrenbang tersebut bertujuan menyepakati visi misi daerah, permasalahan, isu strategis, arah kebijakan, dan saran pokok pembangunan jangka panjang pembangunan daerah 2025-2045.

    “Propinsi, Kabupaten dan Kota perlu berkontribusi nyata dalam mewujudkan pembangunan daerah guna peningkatan dan pemerataan,” tegas Bupati Tanah Bumbu, dr. Zairullah Azhar usai membuka Musrenbang tersebut.

    Rancangan awal RPJPD Kabupaten Tanah Bumbu 2025-2045 diwujudkan dengan melalui 5 sasaran antara lain; peningkatan pendapatan per kapita, kemiskinan menuju 0 persen dan ketimpangan berkurang, kepemimpinan daerah di tingkat nasional meningkat, daya saing sumberdaya meningkat, intensitas emisi GRK menurun menuju net zero emission. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Beranda